search engine

Rabu, 28 Desember 2011

Tidur Pendek 20 Menit di Siang Hari Bikin Otak Segar Kembali

Kurang tidur, kelelahan dan stres bisa menurunkan kewaspadaan otak yang dapat menyebabkan orang mengantuk dan kurang konsentrasi. Tidur pendek (napping) 20-40 menit saat waktu istirahat bisa kembali menyegarkan otak dan mengurangi kelelahan.

"Tidur 20 sampai 40 menit saja bisa membuat Anda lebih berenergi dan meningkatkan produktivitas serta kewaspadaan (alertness),"

Istirahat adalah salah satu cara yang paling mudah untuk mengurangi kelelahan dan ketidakwaspadaan otak. Menurut seorang dokter, napping (tidur pendek) sangat baik dilakukan oleh pekerja yang memiliki jam kerja panjang sehingga kurang tidur dan kurang istirahat.

Secara biologi, tubuh memerlukan tidur pendek (nap), karena pada malam dan tengah hari rangsangan biologi mempunyai kewaspadaan yang rendah. Tidur pendek akan meningkatkan kebugaran dan kewaspadaan. Oleh karena itu, ada dua periode waktu tidur, yaitu waktu tidur malam yang panjang dan siang yang pendek.

Dengan tidur sejenak 20 sampai 40 menit diharapkan pekerja dapat kembali mendapatkan kebugaran dan tidak sampai terjadi hal-hal yang tidak diharapkan, misalnya kecelakaan kerja yang disebabkan karena kelelahan.

"Tidak usah lama-lama, kalau saya biasanya 30 menit sudah cukup. Kalau lebih dari 40 menit lebih baik bablas karena nggak bakal bikin segar malah pusing. Sekalian saja lanjut tidur 2 sampai 3 jam.

Pengobatan-pengobatan Rumah yang Aneh Namun Manjur

Bebagai benda yang ada di rumah bisa mengobati atau menyembuhkan sejumlah penyakit ringan secara mengejutkan dan tak terduga. Meskipun terdengar aneh, tapi beberapa ahli dan penelitian telah mengesahkan kemujarabannya.
adapun pengobatan rumah tersebut antara lain:

Vodka untuk mengatasi kaki bau
Jika kaki berbau tengik, usaplah dengan kain lap yang dibasahi vodka untuk menyingkirkan bau busuknya. Vodka mengandung alkohol yang bersifat antiseptik (membunuh bakteri) dan cepat kering, sehingga membunuh jamur dan bakteri penyebab bau dan mengusir kelembaban yang memungkinkan organisme ini tumbuh.

Pensil untuk sakit kepala
Ketika sedang stres atau cemas, tanpa disadari mengepalkan rahang dan gigi. Ketegangan otot yang menghubungkan rahang dengan pelipis dapat memicu sakit kepala.

"Ada solusi sederhana, masukan pensil di antara gigi, tetapi jangan digigit. Secara otomatis otot rahang akan menjadi rileks dengan melakukan hal ini dan dapat mencegah sakit kepala," kata Fred Sheftell, MD, direktur New England Center for Headache di Stamford.

Yoghurt untuk bau mulut
Penelitian awal menunjukkan bahwa bakteri yang hidup dalam yoghurt dapat menekan bakteri penyebab bau mulut. "Bakteri baik dalam yogurt bisa menyisihkan bakteri buruk yang menyebabkan bau mulut atau menciptakan lingkungan yang tidak sehat," kata John C. Moon, DDS, dokter gigi kosmetik dan umum di Half Moon Bay, California.

Listerine untuk kulit melepuh
Penyegar napas dan antiseptik klasik yang kuat dapat juga mengobati lecet.

"Basahi kapas dengan Listerine dan oleskan pada kulit yang melepuh 3 kali sehari sampai daerah benar-benat mengering dan tidak lagi sakit," kata Janet Maccaro, PhD, CNC, ahli gizi dan konsultan nutrisi bersertifikat di Scottsdale, Arizona.

Lemon balm untuk cold sores
Herbal Lemon balm (Melissa officinalis) adalah pengobatan herbal pilihan pertama untuk cold sores, penyakit dengan gejala lepuhan kecil di wajah berisi cairan yang menyakitkan.

Penyakit ini disebabkan oleh virus Herpes simplex, namun bukan jenis yang menularkan penyakit seksual. Siapkan teh lemon balm dengan sebanyak 2 sampai 4 sendok makan ramuan per cangkir air mendidih. Biarkan sampai dingin, kemudian oleskan dengan kapas pada beberapa bagian yang dingin sakit sehari.

"Lemon balm memiliki sifat antivirus yang mampu menjinakkan wabah herpes," kata James Duke, PhD, penulis buku "The Green Pharmacy".

Licorice untuk kapalan dan kutil
"Licorice mengandung zat yang menyerupai estrogen untuk melembutkan kulit kapalan dan kutil," kata Georgiana Donadio, PhD, direktur National Institute of Whole Health di Amerika Serikat.

Pasta licorice bisa dibuat sendiri. Haluskan beberapa batang licorice, campurkan dengan setengah sendok teh petroleum jelly dan gosok campuran ke daerah kaki yang kasar.

Bola tenis untuk sakit kaki
Untuk mendapatkan pijatan yang mudah dan gratis, lepaslah sepatu dan gelindingkan bola tenis dengan kaki selama satu atau dua menit. Bola tenis, bola golf, atau kaleng bisa jadi alternatif. Untuk mendinginkan kaki yang berdenyut, gelindingkan sebotol air beku dengan kaki.

Minyak zaitun untuk eksim
"Redakan rasa panas dengan mengoleskan minyak zaitun secara langsung ke daerah tubuh yang teriritasi," kata Christopher Dannaker, MD, asisten profesor dermatologi di University of California, San Francisco.

Minyak zaitun mengandung antioksidan yang dapat mengurangi peradangan terkait dengan eksim. Minyak zaitun juga bahan dasar untuk banyak pelembab sebab membantu antioksidan mencegah dan memperbaiki kerusakan yang dapat menyebabkan keriput dan bintik-bintik coklat pada kulit.

Oleskan 1 sendok teh untuk setiap inci kulit agar mencegah kulit dari kekeringan. Untuk masalah yang serius, tutupi daerah yang telah diolesi minyak kulit dengan plastik untuk menjaga kelembabannya.

Gula untuk cegukan
"Satu sendok teh gula yang ditelan dapat menghentikan cegukan dalam beberapa menit," kata Andre Dubois, MD, PhD, profesor kedokteran penyakit menular pada program pascasarjana Uniformed Services University of the Health Sciences in Bethesda, Marryland.

Gula diyakini dapat memodifikasi otot-otot saraf yang akan memerintahkan otot-otot di diafragma yang berkontraksi dengan tidak stabil dan menyebabkan cegukan.

iPod atau MP3 player untuk tekanan darah tinggi
Tiga puluh menit mendengarkan lagu-lagu yang tepat setiap hari dapat membantu menurunkan tekanan darah, menurut penelitian dari University of Florence di Italia.

Para peneliti menemukan bahwa orang-orang yang berobat untuk hipertensi ternyata turun tekanan darahnya setelah mereka mendengarkan musik sambil bernapas secara perlahan.

Zaitun atau lemon untuk mabuk perjalanan
Mabuk perjalanan (motion sickness) menyebabkan produksi air liur secara berlebihan dan dapat menyebabkan mual. Senyawa dalam buah zaitun yang disebut tanin akan mengeringkan mulut dan dapat membantu menenangkan mual.

Minyak sayur untuk kuku rapuh
Untuk memperbaiki kuku yang kering, harus mengatasi masalah kelembaban yang terlalu sedikit. Selain menggunakan lotion tangan secara teratur, cobalah perawatan malam hari dari dokter kulit, Dee Anna Glaser, MD.

"Sebelum tidur, oleskan minyak sayur ke tangan, kemudian kenakan sarung tangan vinil atau tutupi tangan dengan bungkus plastik untuk memastikan minyak tetap di tangan ketika tidur. Penutup akan memaksa minyak menembus kulit, mencegah tangan dan kuku menjadi terlalu kering," kata Dr. Glaser.

Es krim untuk mulut terbakar karena makanan panas
Jaringan di bagian langit-langit mulut hanya beberapa milimeter tebalnya, sehingga sangat sensitif terhadap makanan panas. Jika tidak dapat menunggu masakan panas menjadi dingin, tenangkan mulut yang terbakar dengan sesendok es krim atau yogurt beku.

"Suhu dingin dapat cukup membantu sementara. Meneguk minuman dingin atau meletakkan es batu ke dalam mulut juga bisa, tetapi pastikan untuk membuang es dengan cepat sebelum menjadi menyakitkan," ujar Richard Antaya, MD.

Permen peppermint atau kayu manis untuk stres karena perjalanan lalu lintas
Dalam sebuah penelitian yang didanai NASA, para ilmuwan dari Universitas Wheeling Jesuit memantau tanggapan dari 25 mahasiswa dalam simulasi mengemudi.

Para relawan melaporkan bahwa peppermint menurunkan rasa kelelahan atau kecemasan sebanyak 20 persen. Peppermint dan kayu manis menurunkan rasa frustasi sebesar 25 persen, meningkatkan kewaspadaan sebanyak 30 persen, dan membuat perjalanan terasa lebih pendek.

Apple untuk memutihkan gigi
Buah-buahan dan sayuran bertindak sebagai sikat gigi kecil ketika dikunyah dan akan membersihkan enamel gigi untuk menghilangkan noda.

"Apel mengandung asam malat lembut yang juga membantu melarutkan noda," kata Jennifer Jabow, DDS, dokter gigi yang berpraktik di New York City.

Baking soda untuk infeksi saluran kemih
Setelah gejala pertama, minum larutan seperempat sendok teh baking soda yang dicampur dengan 8 ons air.

"Baking soda membuat kandung kemih menjadi lebih basa, sehingga mengurangi kemampuan bakteri untuk berkembang biak," kata Larrian Gillespie, MD, asisten profesor klinis urologi dan uroginekologi di Los Angeles.

Cengkeh untuk luka tersayat atau teriris
Taburkan bubuk cengkeh pada bagian yang terluka untuk mencegah terinfeksi. Minyak cengkeh kaya akan eugenol, zat kimia yang bersifat antiseptik dan mengurangi sakit.

Pepaya untuk memperhalus kulit
Buah ini mengandung papain, enzim protein yang melarutkan sel-sel mati pada permukaan kulit yang dapat membuatnya terlihat kusam dan kasar sehingga rentan menimbulkan jerawat. Bila digunakan dua kali sebulan, kupasan pepaya akan membuat kulit menjadi lebih lembut, halus, dan lebih bercahaya:

Haluskan 2 sendok makan pepaya yangb telah dicuci dan dikupas. Tambahkan 1 sendok makan oatmeal kering. Tempelkan campuran ini ke kulit yang bersih dan biarkan selama 10 menit sebelum diseka dengan lap basah.

Enzim-enzim dalam pepaya yang lembut merupakan obat yang ideal bagi kulit sensitif. Namun, untuk amannya, lakukan uji coba di bagian belakang telinga saat pertama kali mencoba.

Lakban untuk kutil
Menutupi kutil dengan lakban lebih efektif daripada mendinginkannya, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Archives of Pediatrics and Adolescent Medicine. Dalam studi tersebut, selotip menghilangkan 85 persen kutil setelah 2 bulan, dibandingkan dengan 60 persen kutil dengan metode pembekuan.

Untuk menggunakan lakban dengan aman, bersihkan daerah tersebut. Kemudian ambil sepotong lakban dalam ukuran yang sedikit lebih besar dari kutil. Tempelkan lakban ke tempat kutil dan gosoklah.

Setiap 3 hari, lepaskan lakban dan kikis kulit mati dengan batu apung atau kuku. Ulangi sampai kutil menghilang. Bahan kimia dalam lakban mampu membunuh kutil.

Kebiasaan Sebelum Tidur yang Merusak Jadwal Tidur

Gangguan tidur telah dialami oleh banyak orang. Sebelum mencoba mengonsumsi obat tidur, ada baiknya memeriksa ulang rutinitas saat malam hari. Beberapa ritual favorit saat malam hari dapat menyebabkan masalah gangguan tidur.

Tidur terlalu sedikit dihubungkan dengan peningkatan risiko obesitas dan depresi. Sedangkan obesitas dan depresi pun lama-kelamaan dapat mengarah pada perkembangan penyakit kronis. Kurang tidur memang memiliki dampak yang nyata pada kesehatan secara keseluruhan.

Berikut 6 kebiasaan sebelum tidur yang dapat menyebabkan gangguan tidur antara lain:

1. Pergi tidur lebih cepat

Banyak orang mempunyai persepsi bahwa tidur cepat hanya berlaku untuk anak-anak. Lakukan perawatan ekstra untuk mempertahankan jadwal tidur, terutama pada akhir pekan.

Tubuh merespon rutinitas. Sehingga jika telah terbiasa tidur larut malam, maka tubuh akan terbiasa. Oleh karena itu, maka perlu dibiasakan untuk tidur lebih cepat.

2. Membawa buku ke tempat tidur

Membaca buku sebelum tidur telah menjadi kebiasaan bagi banyak orang. Masalahnya adalah, tubuh telah beradaptasi dengan kemungkinan bahwa rutinitas tidak akan pergi tidur hingga setelah membaca buku.

Karena tubuh sangat mudah merespon rutinitas. Jika ingin tetap ingin mempunyai waktu membaca, maka sebaiknya luangkan waktu membaca saat sore hari bukan sebelum tidur.

3. Melakukan pekerjaan yang menggunakan komputer atau laptop

Layar komputer yang terlalu terang dapat merangsang otak. Selain itu, melakukan pekerjaan sebelum tidur dapat membuat tidur menjadi tidak nyenyak karena pikiran tidak tenang.

Maka sebaiknya beri jeda waktu antara mengerjakan pekerjaan dan ketiak akan mulai pergi tidur. Sebelum pergi tidur, setidaknya harus meluangkan waktu untuk merilekskan tubuh dan pikiran.

4. Masih memakai tempat tidur dengan kondisi yang kurang bagus

Kualitas tempat tidur tentunya juga akan mempengaruhi kualitas tidur. Hal yang sama juga berlaku untuk bantal dan selimut. Kenyamanan ruang tidur sangat mempengaruhi kualitas tidur, maka sebaiknya ketika mendekorasi ruang tidur harus senyaman mungkin.

5. Menggunakan alarm dengan lampu penerang yang silau

Silau yang muncul dari jam dapat mengganggu ketika mencoba untuk tidur. Jam dinding atau jam meja yang menyala dalam terang memang memudahkan untuk dibaca. Namun, adakalanya justru dapat mengganggu ketika mencoba untuk tidur.

6. Berolahraga sebelum tidur

Berolahraga atau latihn fisik ketika siang hari akan membuat segar selama berjam-jam. Aktivitas fisik yang intens dapat menaikkan suhu tubuh dan memompa energi, sehingga mengganggu transisi menuju ketenangan dalam tidur.

Oleh karena hal tersebut, maka jangan berolahraga terlalu dekat dengan waktu tidur. Jeda antara olahraga dan tidur malam idealnya setidaknya 3 jam.

Senin, 26 Desember 2011

Moving Without The Ball



Moving Without The Ball = bergerak tanpa bola dengan tujuan bermacam2. Hal ini penting karena hanya 20 persen bola itu dipegang (on the ball) selama pertandingan, dan sisanya 80 persen adalah off the ball, pada saat permainan dari 5 orang pemain offense, 4 orang off the ball, dan 1 orang on the ball, dari 40 menit waktu pertandingan, rata2 off the ball nya 36 menit dan on the ball nya 4 menit, jadi moving without the ball itu lebih penting dibandingkan moving with the ball.

Apakah itu moving without the ball ?? :

  • Create a space, artinya membuat suatu ruang/celah agar posisi kita menguntungkan, supaya kita enak untuk mendapatkan operan atau passing dari teman, pada saat pertandingan ada yang susah kan buat dapatin bola karena posisi kita dijaga terus oleh lawan, nah hal ini terjadi karena pergerakan kita tidak efektif, create a space itu bukan berarti lari dan lari saja sampai kita mempunyai ruang, create a space itu ada dasar2nya.
  1. Cutting (memotong), yaitu gerakan tanpa bola untuk membuat ruang dengan cara memotong bagian lapangan, jadi jika daerah offense itu seperti sebuah kue, maka gerakan cutting itu seolah2 seperti gerakan pisau yang memotong suatu bagian kue, cutting itu ada L-Cut, ada V- cut, ada Back cut, dan ada flash cut, cutting yang benar kuncinya terletak pada perpindahan arah pergerakan yang tiba2, mata selalu tertuju pada bola, dan pergerakan selalu mengontrol pergerakan pemain defense.
  2. Back door, pergerakan pemain offense pada saat pemain defense lengah untuk mengontrol posisi kita, back door yaitu bergerak ke sisi bagian belakang tubuh pemain defense.
  3. Overload ( lebih-menumpuk pemain), biasanya dilakukan pada saat musuh menggunakn zone defense baik itu 2-1-2, 1-2-2, ataupun 3-2, overload intinya adalah pergerakan untuk membuat suatu ruang, dimana pemain offense ditumpukkan di suatu sisi, dengan demikian jumlah pemain offense di sisi itu lebih banyak dr jumlah pemain defense.


  • Screen, adalah gerakan menutup/memblok/menghalangi pergerakan lawan supaya teman kita bisa dapat ruang kosong, atau menjadi longgar penjagaannya. Dasarnya yang namanya screen itu ada 2 macam, dan dari 2 macam itu dibagi2 lagi, berikut penjelasannya :

On the ball screen, artinya kita melakukan screen pada orang yang memegang bola, ada 2 unit offense moving without the ball pada on the ball screen.
  1. Pick and Roll, banyak yang ngerti kan dengan pick & roll, atau masih banyak yang belum ngerti ?, pick and roll penjelasan dengan kata2nya adalah, suatu gerakan screen untuk menutup pemain defense yang menjaga pemain yang memegang bola, pada saat pemain yang memegang bola melewati kita dan pemain bertahannya terhalang oleh kita, pemain yang melakukan screen melakukan gerakan memutar untuk meminta bola, g peduli bola itu dikasih atau tidak, gerakan pick and roll kuncinya terletak pada 2 hal, screen/pick dan roll/memutar.
  2. Pop and Out, perbedaan pick and roll dengan pop and out adalah digerakan setelah melakukan screen nya, pemain yang melakukan screen pada pemain yang memegang bola, setelah pemain yang memegang bola itu lewat, pemain screen melakukan gerakan out, menjauh dari pemain on the ball, biasanya bergerak keluar area 3 point, intinya pemain yang melakukan screen itu bergerak ke arah weak side, supaya pemain yang lain tidak memperhatikan posisinya.

Off the ball screen, artinya kita melakukan screen pada orang yang sama2 off the ball, atau tidak memegang bola, jadi kalau ada 5 pemain offense, 1 pemain memegang bola, nah off the ball screen itu yaitu screen diantar 4 orang yang tidak memegang bola. Off the ball screen dasarnya ada 7 gerakan :
  • Down screen,artinya adalah melakukan screen pada orang yang bermain di low post, misalnya pemain yang berada di posisi wing (sayap, daerah 3 point) melakukan pergerakan screen ke bawah (down) ke posisi low post, supaya pemain low post yang sama2 off the ball bisa keluar dari penjagaan dan membuat ruang kosong untuk menerima bola.
  • Back screen, screen yang biasa dilakukan, back screen artinya melakukan screen pada pemain off the ball juga, dimana pemain defense yang menjaganya tidak mengetahui screen tersebut, jadi back screen dilakukan dari posisi bawah menuju posisi point (parameter luar 3 point).
  • Cross screen, screen yang dilakukan diantara posisi yang berbeda antara di sisi kiri dan kanan, bisanya dilakukan diantara 2 pemain low post, jadi jika down screen dari atas ke bawah, back screen dari bawah ke atas, nah cross screen yaitu dari kiri ke kanan, atau dari kanan ke kiri.
  • Curl screen, screen dilakukan secara berputar, maksudnya pemain yang di screen melakukan putaran ke pemain yang melakukan screen, misalnya si A pemain yang akan di screen, nah si B yang melakukan screen diam berdiri dengan posisi screen, sedangkan si A berlari memutar (curl) mengintari si B.
  • Double screen, screen yang dilakukan oleh 2 pemain secara bersamaan untuk menutup 1 pemain defense, biasanya ada pemain defense yang bagus dalam man to man, nah untuk mdngakali nya supaya pemain yang dijaga itu bisa lewat dan mendapatkan ruang, maka dilakukan double screen.
  • Multiple screen, definisinya yaitu screen yang bertahap, pada saat pertandingan, pemain yang akan keluar dari penjagaan di screen oleh 2 orang secara bertahap, pertama oleh orang pertama, dan kedua oleh screener kedua nya. setelah di screen oleh orang pertama, orang yang telah di screen itu di screen lagi oleh screener kedua, tujuannya untuk memberikan ruang kosong yang lebih enak atau open space (ruang kosong not bangku kosong).
  • Screen to screener, artinya melakukan screen kepada orang yang telah melakukan screen. ngerti kan ??

untuk masalah screener dasar nya segitu, nanti saya kasih gambarannya deh, pada saat melakukan screen itu ada hal yang penting yang mesti dilakukan sebagai dasar gerakan, yang pertama pemain yang melakukan screen tidak melakukan gerakan tambahan sehingga menyebabkan foul jadi stance nya juga mesti bener dan kuat , yang kedua pemain yang melakukan screen mesti melakukan kode atau komunikasi sebagai petunjuk bagi pemain yang akan di screen, hal ini biasanya dilakukan dengan gerakan mengangkat tangan, mengangkat tangan kiri, artinya pemain screen akan menutup pergerakan defense di sebelah kiri, dan juga sebaliknya, jadi sebelum screen dilakukan pemain yang di screen sudah tau mesti gerak ke sebelah mana, jadi tidak bingung dan pergeraknnya bisa lebih cepat, namun pemain yang di screen juga mesti punya timing yang tepat kapan saat mulai bergerak, tidak terlalu cepat juga (pemain screen belum melakukan stance malah sudah lari), dan juga tidak lambat, yang ketiga, screen itu akan sempurna jika pergerakan pemain yang di screen benar2 antara shoulder to shoulder (bahu dan bahu) dengan pemain screen, jika pergerakan pemain yang di screen terlalu melebar dengan pemain screen, maka jarak itu lah yang akan menyebabkan pemain lawan bisa melewati screen. ingat ya, shoulder to shoulder.

Basic Body Control


Apakah itu body control, body control adalah penguasaan tubuh.

Body control itu sendiri meliputi banyak hal, seperti footwork (cara kerja kaki) atau stance (posisi tubuh-tumpuan berat badan).nih lo penjelasannya :
  1. Stance kita di olahraga basket kebanyakannya lutut ditekuk, baik saat offense,maupun saat defense, kaki dilebarkan, tidak menempel kaya baris berbaris, makanya di basket lutut itu sangat penting, otot paha juga.
  2. Footwork, nah kalau footwork itu lebih komplek, ada footwork untuk defense, ada footwork untuk offense, namun dasar stance nya ya seperti yang diterangkan diatas.
  • Pivot : footwork pada saat offense (on the ball), tumpuan pada satu kaki, ada 2 jenis pivot, yang pertama; tumpuan kaki di depan (back pivot), yang kedua ; tumpuan kaki di belakang (front pivot). setiap melakukan pivot, posisi lawan mesti selalu di depan kita, kenapa g boleh membelakangi lawan, karena jika kita membelakangi lawan, kita g pernah tau pergerakan lawan, malah lawan yang keenakan bisa mengontrol pergerakan kita. Kuncinya yaitu kita mesti bisa mengontrol pergerkan lawan.
  • Two step stop : footwork pada saat offense maupun defense, yaitu salah satu cara mengehentikan pergerakan badan kita, caranya ya 2 langkah (2 step) yaitu ; 1, 2 and stop, untuk defense lebih baiknya menggunakan starter step.
  • Jump stop : adalah loncat kemudian berhenti, footwork pd saat offense, salah satu cara untuk menghentikan pergerakan badan kita, langkahnya, jump and stop.
  • Shufle move : footwork pada saat defense, ada 3 hal yang benar mesti dilakukan pd saat shufle move, lead foot first, push step dan back step, lead foot first artinya, kaki pertama yang bergerak adalah kaki yang searah dengan arah bola, analoginya, jika bola bergerak ke arah kiri, maka kaki kiri yang melangkah pertama, bukan kaki kanan, dan kebalikannya. Push step artinya langkah menuju arah pergerakan lawan, menutup pergerakan lawan, hati2 dengan blocking foul, karena push step legal jika kita masih memberikan ruang buat musuh untuk merubah arah pergerakan (sepersekian detik). Back step, artinya melangkah ke belakang agar bisa mengejar langkah musuh. Di basket langkah atau step itu penting, kalah step artinya kalah dalam mengambil posisi yang bagus, dan memberikan ruang untuk musuh. sebaiknya kita selalu mengarahkan pergerakan pemain, karena dengan kita mengarahkan musuh, maka pilihan pergerakn musuh hanya menjadi 1 arah, dari sebelumnya 2 arah, kiri badan kita atau kanan badan kita.
  • Triple threat : dasar untuk body balance banget ni, kita mesti berpikir cepat pada saat defense maupun offense, triple threat artinya jika pemain belum melakukan drible dan memegang bola, selalu ada 3 ancaman, yg pertama, pemain itu akan melakukan drible dan drive, yang kedua pemain itu akan melakukan shooting, yang ketiga pemain itu akan melakukan passing, jika kalian menjadi pemain offense kalian lah penguasa pergerakan itu, kalian lah yang semestinya mendominasi pergerakan, krna keputusan ada di tangan pemain offense, ada 3 kemungkinan lo, dan sebelum kalian melakukan gerakan sesungguhnya kalina bisa melakuan jab, fake, quick pivot dsb, dan jika kalian menjadi pemain defense, kalian mesti sadar, si pemain punya 3 kemungkinan, so dari 3 itu kalian mesti mengurangi kemungkinan2 itu, stop shooting artinya pemain defense mengurangi 1 kemungkinan dr ancaman pemain offense tersebut, kemungkinan yg tersisa ya drible atau passing, dan begitu juga jika kalian melakukan stop passing, pemain offense melakukan ancamannya cm jd 2 kemungkinan, bagimana jika kalian berlima dlm 1 tim melakukan kerjasama untuk menutupi triple threat tersebut, istilah kerennya kalian nantinya melakukan good defense.

Fundamental Basketball



  1. Basic Body Control, yang meliputi footwork, stance, pivot dsb.
  2. Moving without the ball (pergerakan tanpa bola) atau off the ball. Sedikit penjelasannya, di olahraga bolabasket dari 10 orang pemain di lapangan, hanya 1 orang yang pegang bola, alias on the ball, 80 persen kebanyakn off the ball, dari 40 menit waktu permainan, rata-rata bola dipegang hanya 4 menit, 36 menit sisanya tanpa bola. so ini tidak kalah pentingnya dengan bagian yang lain. Salah satu kunci dari permainan bolabasket ya pergerakan tanpa bola pemain tim tersebut.
  3. Ballhandling a.k.a kemampuan menguasai bola bundar yang berwarna orange itu, seberapa dekat kalian kenal ama bola, seberapa sayang kalian ama bola, sehingga bola itu pengen nempel terus di tangan, selalu bisa dikuasai, dari mulai struktur bolanya, pergerakannya, berat dan bobot dsb.
  4. Passing & Catching, 2 hal kata kerja, passing dalam bahasa indonesia ya mengumpan, dan catching dalam bahsa indonesia ya menerima, passing tidak bakalan sempurna kalau tidak ada yang menerima, kebanyakan pemain basket jago dan sudah hapal tentang maasalah passing, tapi sebenarnya dasar nya yang sempurna yaitu passing & catching, mesti selalu ada 2 orang yg bekerja untuk melakukan hal ini, good passing but bad catching ya percuma, atau sebaliknya.
  5. Dribling, drible sebenarnya fundamental yang paling dasar sekali, orang paling seneng bermain basket awalnya karena drible, memantul2kan bola ke lapangan, meskipun di dalam permainan sesungguhnya, tanpa banyak drible pun sebuah tim bisa membuat skor, bahkan tanpa melakukan drible sekalipun, walaupun begitu dribling adalah fundamental yang sangat penting, kiri kanan mesti jalan ya.
  6. Shooting merupakan fundamental yang sangat susah, susah masuk soalnya, susah dapat ruang kosong juga si, orang yang mau shooting pasti selalu dijaga, dari mulai yang paling gampang yaitu lay up shooting, under basket, medium shoot, 3 point shoot, bahkan free throw aja susahnya minta ampun, padahal cuma melakukan gerakan mengayun bola oleh satu tangan. bahkan seorang Jordan pun telah gagal ribuan x shootingnya.
  7. Rebounding, bukan meluruskan rambut ya, teorinya, karena yang namanya shooting pemain tidak pernah selalu masuk, pasti selalu ada bola yang mesti di rebound, nah ada fundamentalnya sendiri masalah rebounding itu, tidak sekedar loncat menerima bola yang memantul saja.
  8. Defense, nah ini yang paling penting, fundamental yang tidak gampang, dan merupakan kunci dari kekuatan sebuah tim, dasar defense sebenarnya ya man to man, sedangakn zone defense itu sudah tahap advance, kebanyakan orang belajar dr zone defense dulu, kemudian ke man to man defense, jadinya membingungkan.
  9. Offense, sebenarnya sebuah kesatuan dari fundamental no 1 sampai 7 si, penjelasannya juga ya itu2 juga, tambah dikit si.
  10. Transisi Offense to Defense, bahasa halusnya, cara bermain setelah kita gagal/berhasil setelah melakukan penyerangan (offense), ini bukan fundamental lag sii, tapi gpp dimasukin ke fundamental lah, supaya tetep jadi kesatuan.
  11. Transisi Defense to Offense, nah ini kebalikannya dari no 10, cara bagimana kita cepat dan reaktif setelah defense kemudian menjadi offense.

Filosofi Basketball




  1. Bolabasket adalah olahraga permainan tim, tanpa bermain sebagai tim, sebuah tim bisa sih memenangkan pertandingan, tapi tidak akan bisa untuk jadi juara.
  2. Bolabasket adalah olahraga tercepat kedua setelah hoki, artinya butuh fisik yang bagus dibandingkan olahraga lainnya, ada lari nya, ada loncatnya, ada agility nya. Kekuatan tangan, kaki, tubuh sangat diperlukan, jadi intinya seluruh bagian tubuh mesti diperkuat. Fisik no satu.
  3. Bolabasket adalah olahraga yang mengeluarkan kalori terbesar kedua setelah olahraga lari, kalori yang terbakar rata-rata 680/jam, itu juga kalau bener-bener bermain basketnya, kalau yg pengen langsing ya bermain basket lah. jadi balik lagi ke fisik ya, gizi dan istirahat juga penting.
  4. Bolabasket adalah olahraga yang pasti selalu ada body contact alias persinggungan tubuh, kalian tidak bisa manja kalau bermain basket, mesti berani ber-adu fisik, jangan lemah, mesti bermain keras (tidak kasar) atau bermain hustle, tidak ada ampun pokoknya deh.
  5. Di olahraga bolabasket defense atau pertahanan tim adalah yang paling utama, defense tim yang bagus bisa mengantarkan tim juara, dan tim juara latihannya pasti selalu menitikbertakan pertahanan dibandingkan penyerangan tim.
  6. Setiap tim bolabasket punya karakter yang berbeda, setiap tim mesti menemukan karakternya masing2, individu itu tidak penting, yang paling penting ya tim nya itu sendiri.
  7. Latihan bolabasket hampir sama dengan olahraga lainnya, filosofinya, ya untuk menciptakan sebuah habits, kebiasaan, tanpa kebiasaan hal apapun tidak akan bisa dilakukan dengan baik dan sempurna, 6 x mencoba artinya orang itu baru tau, 60 x mencoba orang itu baru mengetahui, 600 x mencoba orang itu baru mengerti, butuh ribuan x orang bisa melakukan sesuatu hingga menjadi kebiasaan, so jangan banyak mengeluh dgn latihan, untuk juara itu butuh proses.
  8. Sebuah tim basket akan menjadi besar jika unsur-unsur didalamnya bekerjasama sesuai dengan fungsi-funsinya masing, tim kepelatihan, manajemen, dan pemainnya itu sendiri. Komunikasi, respect, tanggungjawab, disiplin dan visi misi yang sama, itu lah kunci keberhasilan sebuah tim. Semua orang mempunyai kekurangan, semua orang pasti melakukan kesalahan di dalam tim, kesalahan itu bukan kegagalan, semakin tim memperbaiki kesalahannya, tim itu akan menjadi kuat.
  9. Basket tidak melulu soal kemenangan, ini tentang sebuah karakter, perjuangan, dan hati kalian sendiri. Respect yourself, and people will respect on you.

Rabu, 21 Desember 2011

Manfaat Tomat Untuk Kesehatan

Siapa sih yang tidak mengenal tomat (Lycopersicon Esculentum) ?, Jenis sayur yang selalu tersedia di dapur. Tomat ini bermanfaat untuk memberikan cita rasa asam pada masakan. Tapi tahukan Anda dibalik memberikan cita rasa asam ini, Manfaat buah tomat bagi kesehatan masih sangat banyak.
Jajanan dan minuman cepat saji saat ini banyak ditemui di sekitar kita. Makanan kemasan tidak sedikit yang kita konsumsi.Namuk kita mulai untuk mempertanyakan kebiasaan makan kita tersebut. Kecenderungan orang orang untuk mulai mengenal hidup sehat patut kita hargai. Tomat yang olah dalam bentun minuman jus, saos tomat yang dibikin dari dapur Anda dapat menjadi salah satu alternatif untuk memulai hidup sehat, mengingat manfaat tomat yang banyak.
<p>Your browser does not support iframes.</p>
Sebelum membahas lebih lanjut tentang manfaat tomat ,akan lebih baik jika kita mengetahui kandungan gizi yang terkandung di dalam tomat. Dalam 100 gram tomat terdapat kandungan gizi sebagai berikut:

Manfaat tomat bagi kesehatan

Berikut ini manfaat tomat bagi kesehatan:

Manfaat buah tomat bagi kesehatan kulit

Tomat yang dikonsumsi rutin tiap hari mampu merawat kulit dari dalam tubuh. Tomat akan membantu mengatasi kerutan kerutan halus di wajah karena usia yang bertambah
Tomat juga dapat dipakai sebagai obat jerawat. Cara mengambil manfaat tomat untuk mengurangi jerawat adalah: masaklah tomat kemudian potonga menjadi bagian yang lebih kecil , lau perlahan lahan oleskan pada wajah, gunakan secara rutin selama sebulan.
Asam sitrat yang ada di dalam tomat dapat membuat kulit wajah lebih bersih dari kotoran dan juga lemak.

Tomat bermanfaat menurunkan resiko kanker prostat

Resiko kanker prostat akan menurun 21 – 43% hanya dengan mengkonsumsi tomat secara rutin 2 kali dalam seminggu.

Manfaat tomat bagi kesehatan mata

Tomat mengandung beta carotene yang tinggi. Beta caroten ini bermanfaat bagi kesehatan mata.

Manfaat tomat bagi pencernaan dan nafsu makan

Tomat termasuk kaya akan garam mineral. Garam garam mineral ini mampu merangsang keluarnya air liur. Air liur mengandung enzim enzim yang diperlukan bagi pencernaan. Mineral mineral dari tomat dapat meningkatkan nafsu makan sedangkan enzim enzim yang keluar dapat memperlancar pencernaan.

Manfaat buah tomat sebagai anti oksidan dan anti radang

Tomat mengandung tomatine yang bermanfaat sebagai anti radang , sedangkan kandungan karoten dan vitamin C dalam tomat bermanfaat sebagai anti oksidan yang akan melawan radikal bebas.
sebagai catatan bahwa tomat yang dimaksut disini adalah tomat yang kadang disebut masyarakat sebagai buah tomat ataupun tomat sayur.

Cedera Yang Sering Terjadi Pada Bola Basket

Bola basket adalah jenis olahraga yang populer di seluruh penjuru dunia. Jutaan orang memainkan olahraga ini di berbagai tingkatan kompetisi. Mulai dari tingkat kejuaraan antar kampung sampai NBA, cedera kapan saja dapat terjadi. Cedera pada olahraga bola basket dapat dibagi menjadi dua kategori umum: cedera overuse dan cedera traumatis.

Cedera overuse
Cedera yang disebabkan oleh ketegangan yang terus menerus pada suatu bagian tubuh hingga bagian tersebut rusak dan mulai terasa sakit disebut sebagai cedera overuse. Salah satu contoh cedera overuse adalah patellar tendinitis, atau "jumper's knee", yang dicirikan oleh rasa sakit pada tendon tepat di bawah tempurung lutut.

Beberapa pemain bola basket terlalu sering menggunakan tendon yang berada pada bahunya. Rotator dari bahu tersusun dari empat otot. Tendon yang melekatkan otot-otot tersebut ke tulang bahu bisa mengalami keradangan dan menimbulkan rasa sakit, terutama ketika jika terlalu sering melakukan aktivitas di atas kepala, seperti shooting.

Cedera traumatis
Cedera traumatis disebabkan oleh gerakan tiba-tiba yang sangat kuat. Beberapa cedera traumatis yang sering terjadi dalam bola basket adalah cedera pada jari-jari tangan. Tingkat keseriusan cedera jari di mulai dari cedera minor pada ligamen yang menghubungkan antar tulang satu dengan lainnya, sampai patah tulang jari. Contoh lain dari cedera traumatis adalah otot yang tertarik atau sobek. Pada pemain bola basket, jenis cedera ini sering kali terjadi di otot besar pada kaki. Untuk mencegahnya, lakukan stretching pada bagian paha dan betis dengan baik dan selalu memulai setiap latihan dengan pemanasan.

Cedera ankle
Cedera yang paling sering dialami pemain bola basket adalah cedera ankle. Cedera ini sering terjadi ketika seorang pemain mendarat pada kaki pemain lain atau ankle menggulung terlalu keluar. Ketika hal tersebut terjadi, ligamen dapat sobek sebagian atau seluruhnya.

Cedera lutut
Cedera lutut merupakan salah satu cedera yang paling serius pada olah raga bola basket. Salah satu jenis cedera lutut adalah sprain (keseleo). Lutut yang keseleo menyebabkan sobekan kecil di ligamen yang bisa dianggap tidak cukup serius untuk membuat pemain bola basket pensiun. Untuk membantu proses penyembukan sobekan pada ligamen, lutut harus diistirahatkan untuk beberapa waktu. Setelah sobekan sembuh, diperlukan latihan peregangan dan penguatan untuk otot di sekitar lutut supaya dapat membantu menahan lutut tetap pada tempatnya.

Cedera lain pada lutut terjadi karena sobekan pada meniscus, yang merupakan jaringan yang berperan sebagai bantalan antara tulang-tulang bagian bawah dan atas dari kaki pada lutut. Untuk menyembuhkan atau menghilangkan meniscus yang telah sobek, mungkin diperlukan operasi arthroscopic. Operasi tersebut dilakukan dengan memasukkan sebuah kamera dan instrumen-instrumen ke dalam sendi lutut melalui irisan kecil pada kulit. Dengan instrumen-instrumen tersebut, meniscus yang rusak dapat dilihat dan diobati.

Cedera yang lebih serius adalah sobekan menyeluruh dari salah satu atau lebih ligamen yang menyokong lutut. Anterior Cruciate Ligament (ACL) adalah salah satu ligamen yang sering sobek pada lutut. Ligamen ini menghubungkan bagian atas dan bawah tulang-tulang kaki dan membantu menjaga lutut berada pada tempatnya. Jika terjadi kerusakan pada ACL, lulut akan terasa sangat sakit dan mungkin bisa menyebabkan seorang pemain pensiun dari olah raga bola basket. Setelah mengalami cedera ACL, beberapa pemain masih dapat terus bermain bola basket tanpa melakukan operasi. Tetapi mereka harus menjalani latihan khusus untuk memperkuat otot-otot pahanya, dan menggunakan penguat pada lututnya. Otot paha yang kuat memberikan stabilitas pada lutut yang sudah tidak dapat dilakukan oleh ACL yang rusak.

Bola basket adalah olahraga yang menyenangkan untuk semua tingakt usia dan kemampuan, tetapi selalu waspada terhadap cedera-cedera yang disebabkan oleh overuse dan trauma.

Sabtu, 17 Desember 2011

Gangguan Kesehatan Yang Dapat Akibat Udara Dingin


Suhu dingin adalah adalah kondisi dimana suhu udara berada jauh di bawah normal, suhu dingin ini dapat memicu timbulnya berbagai gangguan kesehatan pada manusia, apalagi jika daya tahan tubuh sedang tidak fit.

Berikut adalah beberapa gangguan kesehatan yang dapat diakibatkan oleh udara atau cuaca dingin:

1. Alergi Udara Dingin

Alergi udara dingin sering kali dianggap sebagai flu. Anggapan yang salah ini dapat mengakibatkan kita meminum obat yang tidak tepat. Walaupun bahaya yang ditimbulkan oleh kekeliruan minum obat ini bisa dibilang cukup minor, akan tetapi jika ini berulang terus menerus tentu akan dapat mengakibatkan gangguan pada fungsi tubuh juga, dalam hal ini terutama memperberat kerja hepar.

Sebenarnya cukup gampang membedakan flu dan alergi dingin. Poin-poin perbedaan tersebut adalah sebagai berikut:
  • Demam: penderita alergi udara dingin biasanya tidak menunjukkan gejala demam, sedangkan penderita flu biasanya menunjukkan gejala demam.
  • Tenggorokan: penderita alergi cenderung merasa gatal pada tenggorokan, sedang penderita flu biasanya diikuti sakit tenggorokan.
  • Pembengkakan di sekitar leher: pembengkakan kecil diakibatkan oleh membengkaknya limfo nodi, biasanya dialami oleh penderita flu.
  • Lemas: penderita flu cenderung lebih terlihat lemas dibanding penderita alergi.
  • Mata merah dan berair: reaksi alergi juga dapat disertai mata merah dan berair krn alergi yg juga terjadi di area mata.
  • Bersin: penderita alergi biasanya bersin dalam waktu yg sering, dan diikuti rasa gatal-gatal dihidung.
  • Batuk: penderita alergi batuk lebih banyak daripada penderita flu.
  • Waktu: flu biasanya akan sembuh dengan sendirinya setelah beberapa minggu, sedangkan alergi terjadi terus menerus sepanjang penderita terpapar alergen (udara dingin).
  • Riwayat keluarga: penderita alergi biasanya juga memiliki keluarga yang menderita alergi sama.

Pencegahan Alergi


Cara yang paling mudah dan praktis untuk menghidari alergi udara dingin adalah menggunakan baju yang tebal ketika udara sedang dingin dan usahakan untuk berkumur-kumur dengan air hangat untuk menghilangkan gatal-gatal pada tenggorokan.

2. Hypotermia
Penurunan suhu tubuh (kedinginan) dari suhu normal apabila tidak segera ditangani akan berakibat fatal atau gangguan medis yang terjadi dalam tubuh dimana terjadi penurunan temperatur tubuh secara tidak wajar disebabkan tubuh tidak mampu lagi memproduksi panas untuk mengimbangi dan menggantikan panas tubuh yang hilang dengan cepat karena pengaruh suhu rendah dari lingkungan sekitar. Situasi tersebut menjadikan temperatur tubuh turun dengan cepat dari 37° Celcius (temperatur normal) seecara keseluruhan turun hingga dibawah 35° C. Dan selanjutnya kematian bisa terjadi bila temperatur tubuh terus semakin turun drastis hingga dibawah 30° C.

Kalau terus di situasi tersebut tanpa intervensi atau perubahan situasi, suhu tubuh akan terus menurun lagi sampai akhirnya tidak bisa membantu diri sendiri. Semangat saja tidak cukup dan bisa berbahaya. Pengetahuan dan persiapan lebih penting untuk melakukan pekerjaan di tempat dengan suhu rendah.

Hipotermia digolongkan melalui pengukuran suhu inti:
  • Ringan: 33°-36° : merasa dingin, menggigil,
  • Sedang: 30°-33° : gangguan berjalan, gangguan bicara, perasaan bingung, otot keras,
  • Berat: 27°-30° : gangguan kesadaran, tidak bisa sembuh tanpa pertolongan,
  • Sangat berat: <30° : pingsan, mata terlihat tidak normal, nafas pelan, gangguan pada jantung, bisa meninggal,

3. Dehidarasi


Gangguan dalam keseimbangan cairan atau air pada tubuh. Hal ini terjadi karena pengeluaran air lebih banyak dari pada pemasukan. Di daerah suhu dingin secara otomatis tubuh akan banyak mengeluarkan panas sehingga akan menyebabkan pemakaian energi dan cairan yang berlebih sehingga dapat menyebabkan dehidrasi. Selain itu udara yang dingin membuat rasa haus ingin minum pun menjadi berkurang sehingga tubuh bisa  saja kekurangan asupan cairan.

Berikut ini adalah berbagai gejala dehidrasi sesuai tingkatannya:

Dehidrasi ringan
  • Muka memerah,
  • Rasa sangat haus,
  • Kulit kering dan pecah-pecah,
  • Volume urine berkurang dengan warna lebih gelap dari biasanya,
  • Pusing dan lemah,
  • Kram otot terutama pada kaki dan tangan,
  • Kelenjar air mata berkurang kelembabannya,
  • Sering mengantuk,
  • Mulut dan lidah kering dan air liur berkurang.

Dehidrasi sedang
  • Tekanan darah menurun,
  • Pingsan,
  • Kontraksi kuat pada otot lengan, kaki, perut, dan punggung,
  • Kejang,
  • Perut kembung,
  • Gagal jantung,
  • Ubun-ubun cekung,
  • Denyut nadi cepat dan lemah.

Dehidrasi Berat
  • Kesadaran berkurang,
  • Tidak buang air kecil,
  • Tangan dan kaki menjadi dingin dan lembab,
  • Denyut nadi semakin cepat dan lemah hingga tidak teraba,
  • Tekanan darah menurun drastis hingga tidak dapat diukur,
  • Ujung kuku, mulut, dan lidah berwarna kebiruan.

4. Memicu Kulit Bentol atau Biduran
Bagi orang tertentu, udara dingin dapat memicu rasa gatal pada kulit, bentol-bentol dan kemerahan. Hal ini bisa terjadi jika udara lagi dingin atau agak lembab, juga bila sedang bepergian ke daerah yang bersuhu dingin. Bila bentol-bentol itu datang, kulit terasa sangat gatal dan agak sedikit terasa tebal.

Untuk mengurangi gejala ini, dapat diatasi dengan menggunakan baju yang agak tebal bila anda berada di ruangan dingin atau udara dingin.

5. Bisa Menurunkan Berat Badan


Bagi sebagian orang mungkin hal ini merupakan suatu kebaikan, dengan bantuan udara dingin, upaya untuk menurunkan berat badan semakin mudah dilakukan.

Udara dingin memang membuat orang cepat lapar. Tapi udara dingin juga membuat kalori yang dibakar tubuh lebih banyak. Itulah sebabnya banyak ilmuwan percaya udara dingin bisa menurunkan berat badan.

Rasa lapar saat udara dingin dipicu oleh perubahan suhu tubuh. Ketika suhu udara lebih dingin ketimbang suhu tubuh, maka tubuh akan berusaha untuk menormalkannya.

Untuk menormalkan perubahan suhu tersebut, dibutuhkan bahan bakar atau energi yang besar berupa makanan. Karena itu, jika berada di daerah dingin tubuh akan lebih cepat membakar energi sehingga membuat orang cepat merasa lapar.

Tubuh memiliki jaringan lemak yang disebut jaringan lemak coklat (brown adipose tissue atau BAT). Udara dingin dapat memicu BAT menghasilkan panas dan membakar jaringan lemak.

Temperatur dingin juga dapat mempercepat metabolisme tubuh seseorang. Dalam lingkungan yang ringan seperti 15,56 derajat Celsius, beberapa orang akan meningkatkan metabolisme sebanyak 20 persen.

6. Mimisan
Mimisan adalah pendarahan dari hidung. Jika tidak ada penyakit lain, mimisan biasanya hanya merupakan kelainan pada pembuluh darah di hidung dan penyebabnya bervariasi.

Salah satu penyebab mimisan adalah perubahan cuaca. Udara dingin dapat memicu alergi udara dingin pada anak yang menyebabkan hidung menjadi terasa gatal serta pembuluh darah di hidung melebar dan tipis. Ketika anak menggosok hidungnya, pembuluh darah ini gampang sekali pecah, dan darah pun langsung mengucur keluar.

Gangguan mimisan umumnya berkurang sesuai dengan pertambahan usia. Semakin tambah usia, pembuluh darah dan selaput lendir di hidung sudah semakin kuat, hingga tidak mudah berdarah. Kendati begitu, orangtua tetap waspada jika frekuensi mimisan itu cukup sering setiap 1-2 hari karena indikasi kemungkinan si kecil mengidap penyakit berbahaya. Penyakit seperti ITP (Idiopathic Thrombocytopenic Purpura), demam berdarah, leukemia, talasemia berat, atau hemofilia.

7. Gangguan Syaraf Bell`s Palsy
Bell`s Palsy berhubungan dengan suhu dan udara dingin. Meskipun data pendukung faktor ini masih sangat kurang, data (anamnesis) dari sekian banyak pasien yang mengalami Bell`s Palsy merujuk pada faktor itu. Misalnya, sopir kendaraan yang tiba-tiba merasa mulutnya bergeser atau menceng setelah membuka jendela kaca mobil. Orang yang sering tidur di lantai, pada saat bangun mulutnya langsung menceng. Atau biasanya kalau di daerah itu orang sering pergi-pergi ke tempat yang lembap seperti ke sumber mata air. Setelah itu, wajah mereka lumpuh dan mereka mengatakan itu karena ditampar hantu. Padahal karena Bell`s Palsy. Dan semua contoh itu berhubungan dengan udara atau suhu yangn dingin.

Bell`s Palsy merupakan gejala klinis dari suatu penyakit mononeuropati (gangguan yang mengenai satu syaraf). Syaraf yang dimaksud adalah saraf no.7 (nervus fascialis). Saraf ini juga sering disebut syaraf fascialis. Ini saraf 7 yang terkena adalah saraf 7 yang tepi, inti dari saraf 7 berada di batang otak.

Perlu diketahui, syaraf 7 berfungsi mengatur otot-otot pergerakan organ pada daerah wajah, antara lain di daerah mulut dan gerakan seperti meringis dan bibir maju ke depan. Pada daerah mata, syaraf ini juga mengatur seputar pergerakan kelopak seperti memejam, pergerakan kelopak bola mata, dan mengatur aliran air mata. Saraf 7 juga ada serabutnya yang menuju ke arah kelenjar ludah dan juga ke bagian pendengaran.

Nah, pada kasus Bell`s Palsy, saraf ini mengalami gangguan. Saraf tidak dapat mengantar impuls motorik kepada otot karena terjerat akibat pembengkakan. Sekadar diketahui, susunan saraf 7 dari inti di bagian otak hingga ujung saraf itu sangat panjang.

Bell`s Palsy, bila dibandingkan dengan stroke, bisa dikatakan tidak terlalu berbahaya. Malah penyakit ini bisa sembuh dengan sendirinya.

8. Kulit kering
Cuaca dingin dapat menyebabkan kulit menjadi terasa kering dan keriput, hal ini dapat membuat rasa tidak nyaman dan tidak sedap dipandang, terutama bagi para wanita.

Biasanya kulit kering ini hanya bersifat sementara saja, namun jika kejadiannya sering dan terus menerus, bekas-bekas kulit kering ini akan nampak jelas terlihat berupa keriput dan garis-garis halus pada kulit.

9. Frostbite
Tangan dan kaki menjadi beku dengan pembekuan kristal es didalam jaringan tubuh, yang bila ringan akan dapat sembuh akan tetapi bisa kronis dengan gejala – gejala sakit, pucat, perubahan warna kulit yang akhirnya timbul gangren yang harus diamputasi

Frosbite dapat meningkatkan risiko penyakit lainnya antara lain :
  • Penyakit jantung,
  • Asma / bronkitis,
  • Diabetes.

Rabu, 14 Desember 2011

Ganti Semua Jenis Minuman Anda dengan AIR PUTIH


AIR ADALAH GIZI PENTING.
Sebagian besar dari kita kekurangan minum air. Sekitar 80% sel-sel penyusun tubuh kita tersusun atas air. Artinya kita tidak bisa memelihara kehidupan kita tanpa air. Untk mencegah kekurangan air dalam tubuh kita, kita perlu memasok air ke dalam tubuh kita untuk membantu pengeluaran air kotor dan memperbaiki cairan tubuh. Air apa yang baik bagi tubuh kita????
Setelah kita tahu bahwa minum air itu penting, jenis air apa yang sebaiknya kita minum????
Air keran???
Sebagian besar air keran mengandung klorin yang digunakan untuk sterilisasi. Kandungan trihalometana sebagai penyebab kanker dalam proses sterilisasi. Selain itu air keran juga tercemar pestisida, pupuh limbah industri, kotoran sisa pembersihan air yang meresap ke lapisan tanah. Jadi sebaiknya jauhkan diri tubuh anda dari air keran.
Trus????
Air yang anda minum TIDAK TERMASUK teh, minuman ringan, kopi dan alkohol. Sebaiknya anda tidak mengganti air putih dengan minuman diatas. Sebaiknya jangan minum air air dan menggantinya dengan minuman olahraga untuk menghilangkan rasa haus sesudah berolahraga. Walaupun minuman tersebut mengandung mineral dan asam amino yang diperlukan oleh tubuh, kandungan gulanya juga tinggi. Kalau anda mengonsumsi gula sebanyak itu, kadar gula dalam darah akan meningkat dan sejumlah besar insulin dikeluarkan dari pankreas. Kita membebani tubuh dan membuat tubuh lesu dan letih.
Bagaimana dengan TEH????
Teh mempunyai citra rasa lebih sehat daripada minuman ringan berkadar gula tinggi. Tetapi orang yang sering minum teh, lapisan mucus pada lambung akan terlihat kasar. Apa sebabnya???? Teh mengandung zat tanin yang menyebabkan rasa pahit pada teh. Akibatnya tanin pada teh dapat menyebabkan tukak lambung. Katekin dalam teh memang bagus untuk kesehatan anda, tetapi jika dikonsumsi berlebih akan dapat menyebabkan KANKER LAMBUNG. Mau anda mengidap kanker lambung???
Bagaimana dengan jus buah botolan atau minuman kalengan????
Pernahkah anda membaca produk minuman pada kemasan bertuliskan “100% buah” atau “100% alami”. Percayakah anda???
Jus buah botolan atau kalengan memang terbuat dari buah. TAPI tolong diingat dalam diri anda, BAHWA jus buah dalam botolan atau kalengan TIDAK MENGANDUNG ENZIM yang dibutuhkan dalam tubuh anda. Tubuh memerlukan banyak enzim yang berasal dari sayuran dan buah-buahan YANG SEGAR.
Bisa disebut jus dalam botolan atau kalengan itu sebagai JUS KOSENTRAT. Kenapa??? Ekstrak buah yang akan dibuat sebagai jus botolan atau kalengan akan dipanaskan. Akibatnya enzim dalam buah akan mengalami denaturasi (kerusakan enzim). Sehingga Jus tersebut TIDAK MENGANDUNG ENZIM.
Bagaimana dengan KOPI???
Kopi mengandung kafein yang berbahaya bagi tubuh. Selain itu, kopi yang dijual dipasaran seringkali mengandung gula refinasi dan susu.
Bagaimana dengan minuman bersoda????
Banyak minuman bersoda (karbonasi) yang dijual dipasaran tercemar oleh gula yang banyak. Minuman bergula tersebut akan memicu kenaikan gula darah yang bisa menyebabkan diabetes. Bukankah anda tidak menginginkan penyakit itu datang dalam hidup anda bukan????
Bagaimana dengan air dingin dan alkohol???
Meminum air dingin pada saat haus juga kurang baik. Boleh jadi anda langsung merasa enak karena meningkatnya peredaran darah akibat efek alkohol. TAPI sesudah beberapa jam pembuluh darah anda akan mengekut (vasokonstriksi) sehingga sulit membawa oksigen dan zat gizi lainnya ke sel anda. Tubuh juga terbebani karena pengeluaran sampah terganggu.
Bagaimana dengan bir???
Bir merupakan salah satu produk minuman berakohol. Artinya bersifat sangat diuretik dan dapat menguras, bukan menambah air dalam tubuh anda. Boleh jadi anda berolahraga agar sehat dan meningkatkan metabolisme, TAPI jika olahraga diakhiri dengan minum bir, yang terjadi malah sel-sel anda menua.
JADI???
Lebih baik kurangi minuman ringan, minuman olahraga, minuman energi, alkohol, teh dan kopi. JANGAN samakan minum semua jenis minuman itu DENGAN AIR. AIR PUTIHlah yang diinginkan oleh sel-sel anda. Minum satu atau dua cangkir air secara teratur tiap beberapa lama sepanjang hari. Dengan cara demikian, anda mempertahankan kandungan kelembaban dalam sel dan melindungi diri dari kerusakan sel serta penyakit.
Kesimpulan:
Gantilah konsumsi minuman ringan, minuman olahraga, minuman energi, alkohol, teh atau kopi DENGAN AIR PUTIH.
Minum banyak air membantu memeliharan kulit tetap segar dan muda
Segera selamatkan hidup anda mulai dari sekarang HANYA dengan mengonsumsi AIR PUTIH…

Selasa, 13 Desember 2011

Bahaya Minum Es


Minum es memang nikmat. Apalagi jika cuaca panas pada siang hari. Tenggorokan yang kering ini rasanya maknyos terkena dinginnya air es. Segar rasanya. 
Begitu hausnya saya pernah meminum air es hampir satu botol besar. Segar rasanya. Tapi esoknya, tenggorokan saya sakit. Rupanya akibat panasnya cuaca tenggorokan saya begitu kering, sehingga ketika terkena es, ia seperti bara yang di padamkan. Nyos!
Beberapa waktu yang lalu, teman saya memberitahukan saya bahwa kebanyakan minum es bisa mengakibatkan terkena serangan jantung. Ah, apa iya?
Ada kebiasaan baik yang dilakukan oleh orang Cina dan Jepang, yaitu minum air panas/hangat sewaktu makan. Mengapa? Apa manfaatnya kebiasaan itu?
Minum es memang segar tapi air itu akan membekukan makanan berminyak yang kita santap, apalagi makanan berlemak. Lemak itu akan terbentuk dalam usus dan akan mengakibatkan sempitnya saluran-saluran pencernaan kita. Jika lemak berkumpul maka akan mengakibatkan kegemukan.
Biasanya orang yang terlalu gemuk akan mudah diserang berbagai penyakit. Terutama penyakit jantung. Oleh karena itu minumlah air panas/hangat setelah menyantap makanan. Karena air panas akan mencairkan segala makanan berlemak sehingga mudah diserap tubuh. Jika kita terlalu gemuk, waspadalah akan serangan jantung.
Biasanya serangan jantung mulai terasa pada tangan sebelah kiri. Lalu merambat sedikit-demi sedikit ke bagian atas dada. Mungkin pada awalnya tidak begitu terasa. Tanda-tanda lainnya adalah rasa capai/lelah dan berkeringat. Konon menurut ilmu kedokteran, 60 % pengidap sakit jantung tidak bangun setelah tidur. Hiii ngeri! Oleh karena itu berhati-hatilah.
Bagi penggemar es, tetap boleh meminum es asalkan tidak terlalu banyak dan berlebihan. Dan yang penting adalah minum air panas/hangat setelah makan.
Apapun makanannya, minumnya… Jangan lupa, minum air panas/hangat.

Senin, 12 Desember 2011

Jangan Habiskan Waktu Akhir Pekan dengan Nonton TV

Menonton televisi memang bisa memberikan hiburan tersendiri. Tapi terlalu banyak menonton televisi dapat membuat Anda malas dan justru dapat menumpuk penyakit, apalagi di akhir pekan. Jika ingin sehat, jangan habiskan waktu akhir pekan Anda dengan hanya menonton televisi.

Kebanyakan orang ingin bersantai di akhir pekan. Namun jika Anda ingin sehat dan bugar, jangan hanya menghabiskan waktu untuk berlama-lama di depan televisi. Tetaplah aktif bergerak melakukan hal-hal yang menyenangkan di akhir pekan.

Berikut beberapa tips yang membantu Anda tetap aktif bergerak di akhir pekan):

1. Bangun pagi meski akhir pekan
Akhir pekan identik dengan bermalas-malasan di tempat tidur. Namun bangun siang dan bermalas-malasan hanya akan membuat Anda lemas dan tidak bertenaga. Cobalah tetap bangun pagi meski di akhir pekan. Anda bisa bangun lebih siang tapi sebaiknya tidak lebih dari 2 jam.

2. Pergi jalan-jalan
Cara terbaik untuk menyingkirkan rasa kantuk pagi hari adalah dengan bangun pagi dan pergi berjalan-jalan. Setelah berjalan-jalan pagi, Anda akan merasa bersemangat dan segar sepanjang hari.

3. Jika Anda jarang berolahraga di hari kerja, maka jangan lakukan olahraga berlebihan di akhir pekan
Sebagian besar orang tidak mendapatkan waktu olahraga yang cukup di hari kerja, sehingga ia akan melakukan olahraga sebanyak mungkin di akhir pekan. Padahal kondisi ini bisa membahayakan dan melukai dirinya sendiri. Kondisi ini sering disebut dengan weekend warrior syndrome.

Orang yang memaksakan diri olahraga berlebihan bisa memicu cedera seperti shin splints atau menyebabkan stres pada otot. Kondisi ini jelas bukan cara yang tepat untuk berolahraga.

4. Melakukan olahraga di luar ruangan
Saat akhir pekan seseorang akan memiliki waktu lebih banyak untuk berolahraga, untuk itu cobalah melakukannya di luar ruangan seperti basket atau lainnya. Hal ini akan membuatnya merasa lebih energik serta lebih cenderung untuk terus melakukannya.

Akhir pekan yang dilewati dengan tepat bisa memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh, seperti meningkatkan kualitas hidup, mencegah kelelahan, memiliki pola tidur yang lebih baik dan mengurangi stres.

Minggu, 11 Desember 2011

Manfaat Olahraga Renang

Berenang adalah salah satu jenis olahraga yang mampu meningkatkan kesehatan seseorang yang juga merupakan olahraga tanpa gaya gravitasi bumi (non weight barring). Berenang terbilang minim risiko cedera fisik, karena saat berenang seluruh berat badan ditahan oleh air atau mengapung. Selain itu berenang merupakan olahraga yang paling dianjurkan bagi mereka yang kelebihan berat badan (obesitas), ibu hamil dan penderita gangguan persendian tulang atau arthritis. Berenang memiliki banyak manfaat yang dapat dirasakan apabila kita melakukannya secara benar dan rutin, manfaat tersebut antara lain :

1.Menghilangkan stres
Secara psikologis, berenang juga dapat membuat hati dan pikiran lebih relaks. Gerakan berenang yang dilakukan dengan santai dan perlahan, mampu meningkatkan hormon endorfin dalam otak. Suasana hati jadi sejuk, pikiran lebih adem, badan pun bebas gerah.

2.Membentuk otot
Saat berenang, kita menggerakkan hampir keseluruhan otot-otot pada tubuh, mulai dari kepala, leher, anggota gerak atas, dada, perut, punggung, pinggang, anggota gerak bawah, dan telapak kaki. Saat bergerak di dalam air, tubuh mengeluarkan energi lebih besar karena harus ‘melawan’ massa air yang mampu menguatkan dan melenturkan otot-otot tubuh.

3.Meningkatkan kemampuan fungsi jantung dan paru-paru
Gerakan mendorong dan menendang air dengan anggota tubuh terutama tangan dan kaki, dapat memacu aliran darah ke jantung, pembuluh darah, dan paru-paru. Artinya, berenang dapat dikategorikan sebagai latihan aerobik dalam air.

4.Menambah tinggi badan
Berenang secara baik dan benar akan membuat tubuh tumbuh lebih tinggi (bagi yang masih dalam pertumbuhan tentunya).

5.Melatih pernafasan
Sangat dianjurkan bagi orang yg terkena penyakit asma untuk berenang karena sistem crdiovaskular dan pernafasan dapat menjadi kuat. Penapasan kita menjadi lebih sehat, lancar, dan bisa pernafasan menjadi lebih panjang.

6.Membakar kalori lebih banyak
Saat berenang, tubuh akan terasa lebih berat bergerak di dalam air. Otomatis energi yang dibutuhkan pun menjadi lebih tinggi, sehingga dapat secara efektif membakar sekitar 24% kalori tubuh.

7.Self safety
Dengan berenang kita tidak perlu khawatir apabila suatu saat mengalami hal-hal yang tidak diinginkan khususnya yang berhubungan dengan air (jatuh ke laut, dll).

Sebelum berenang, agar tubuh tidak ‘kaget’, dianjurkan melakukan gerakan pemanasan untuk mencegah kram otot sekaligus juga berfungsi untuk meningkatkan suhu tubuh dan detak jantung secara bertahap dan juga lakukan pendinginan setelah selesai berenang agar suhu tubuh dan detak jantung tidak menurun secara drastis dengan cara berenang perlahan-lahan selama 5 menit.
Untuk pemanasan dapat dimulai dengan melakukan gerakan-gerakan ringan, seperti mengayunkan tangan dan kaki atau berjalan-jalan di sekitar kolam renang selama 10-15 menit. Lalu secara bertahap mulailah dengan satu putaran menyeberangi kolam, lalu istirahatlah selama 30 detik beberapa kali dan puncaknya berenang selama 20-40 menit tanpa henti. Setelah beberapa minggu, latihan bisa ditingkatkan. Sebaiknya, berganti-ganti gaya renang supaya semua otot terlatih.

Satu-satunya ‘kekurangan’ dari jenis olahraga ini adalah ternyata kurang menguntungkan bagi kesehatan tulang. Ketiadaan gaya gravitasi bumi saat berenang justru berpengaruh buruk pada massa tulang. Untuk mengatasinya, Anda dapat menyelinginya dengan olahraga lain, seperti joging, berjalan kaki, atau bersepeda.

Rabu, 07 Desember 2011

Kesehatan Vs Cuaca extrem

Cuaca semakin sulit untuk ditebak, terkadang panas sangat menyengat, namun tiba-tiba bisa berubah menjadi hujan dan dingin menusuk tulang. Tidak jarang timbul perasaan malas untuk melakukan aktivitas dalam cuaca yang ekstrem seperti itu. Karena itulah kita perlu menjaga kekebalan tubuh agar tetap fit, sehingga aktivitas Dalam cuaca ekstrem, tubuh sering tidak siap menerima perubahan. Tapi bagi perkerja atau mereka yang mempunyai kegiatan, tentu harus tetap beraktivitas. Karena itu diperlukan daya tahan tubuh yang ekstra dalam menghadapi cuaca yang ekstrem itu.
Memang, katanya, daya tahan tubuh bisa didapat tanpa menggunakan suplemen. Cukup dengan mengkonsumsi makanan yang bersih dan sehat, serta pengolahan yang tepat, daya tahan tubuh yang fit bisa didapatkan. Caranya dengan pola makan makanan yang bernar, tepat dan teratur. Dengan demikian tentunya tidak harus dengan suplemen. Makanan tepat yang dimaksud adalah buah-buahan dan sayuran. Buah mengandung vitamin dan mineral yang berguna bagi tubuh. Sedangkan sayuran terdapat serat yang dapat mempercepat metabolisme. Selain itu, buah dan sayuran mengandung antioksidan yang berguna untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Harus dihindari pula perubahan suhu yang ekstrem. Misal perpindahan aktivitas langsung dari dalam ruangan ber-AC ke ruang terbuka yang panas. “Saat terkena panas matahari yang terik, jangan langsung minum air es karena tubuh harus menyesuaikan diri dan membutuhkan cukup waktu supaya terjadi keseimbangan,” ingatnya.
Untuk menghindari cuaca ekstrem, yang harus dilakukan adalah menjaga kekebalan tubuh. Caranya dengan makan makanan bergizi dan dilakukan secara teratur.
“Makan harus teratur, selain itu juga lengkap kandungan karbohidrat, vitamin dan mineralnya,” ujarnya.
Selain makan secara teratur, olahraga juga perlu dilakukan. Yang tak kalah penting, mengonsumsi buah-buahan dan sayuran segar secara teratur. Dengan demikian, tidak ada istilah pantang dalam menghadapi cuaca ekstrem, karena yang terpenting adalah meningkatkan daya tahan tubuh.
Kekebalan tubuh merupakan benteng atau pelindung tubuh dari serangan penyakit. Jika kekebalan tubuh turun, bisa berakibat gampang sakit-sakitan. Akibatnya beragam penyakit bisa berkembang biak dalam tubuh.
Rimpang jahe mengandung minyak atsiri yang bisa bermanfaat untuk menghangatkan tubuh. Sifat zat atsiri yang berasa pahit dan pedas mampu membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Ada tips sederhana untuk mencegah masuk angin, sakit flu dan pusing. Caranya rebus dua rimpang jahe yang sudah dibakar dan ditumbuk bersama dengan tiga batang sereh, ditambah dengan 8 helai daun jeruk, dan gula jawa secukupnya. Rebus sampai masak dan berkurang airnya. Minum setiap sore dan menjelang tidur. Selamat mencoba dan rasakan khasiatnya!

Minggu, 04 Desember 2011

Tips Agar Otak Tetap Sehat

Otak merupakan salah satu organ paling vital dalam tubuh manusia. Kesegaran otak bisa menopang langkah atau kegiatan manusia untuk lebih aktif dan kreatif. Kita harus sadar bahwa otak sehat akan mempengaruhi kesehatan tubuh secara menyeluruh.
Ada beberapa cara mudah untuk menyegarkan kembali otak. Cara-cara berikut terbukti secara ilmiah dapat efektif membuat otak kembali fokus dan berkonsentrasi hingga 25 menit (bagi dewasa), seperti dilansir Lifemojo, Kamis (2/6/2011):
1. Musik
Musik yang menenangkan sangat bermanfaat bagi mental atau pikiran. Kosongkan pikiran dengan hanya duduk dan mendengarkan musik. Musik akan membuat Anda merasa lebih baik.

2. Olahraga
Melakukan aktivitas fisik yang teratur seperti basket setiap sore merupakan cara ampuh untuk membuat pikiran Anda tenang. Aktivitas fisik dapat merangsang tenaga fisik dan menyegarkan pikiran di samping semua manfaat kesehatannya.
3. Tertawa
Tertawa memang obat terbaik untuk mengusir kebosanan. Olahraga, tawa dan humor dapat melepaskan endorphin yang meningkatkan mood dan perasaan bahagia.

4. Sosialisasi
Manusia secara alami adalah makhluk sosial. Interaksi sesama manusia tampaknya dapat menjaga pikiran Anda tetap segar. Lakukan kontak dengan orang-orang baru atau menelepon teman.

5. Tidur
Tidur yang baik adalah landasan untuk produktivitas yang kuat. Tidur siang sejenak juga bisa kembali menyegarkan pikiran dan membuat Anda merasa lebih baik.

6. Mencium aroma yang segar
Mencium aroma kopi, aromaterapi atau bau-bauan lain yang segar dapat dengan mudah mengembalikan semangat dan memperbaharui pikiran Anda.

7. Mandi
Mandi air hangat bagus untuk membantu menenangkan pikiran dan otot tubuh. Menambahkan garam mandi atau wewangian favorit ke dalam bak Anda juga akan membuat aktivitas mandi Anda semakin menyenangkan.

Makanan Bermanfaat Merawat Otak



Otak memerlukan 50% dari seluruh kebutuhan energi atau tenaga dalam tubuh. Kurangnya nutrisi otak,seperti multivitamin, asam amino dan mineral sangat mempengaruhi daya maksimal otak.
Otak merupakan organ vital bagi manusia. Berbagai potensi dan kemampuan dikendalikan dari otak. Berbagai upaya pun dilakukan untuk mengoptimalkan fungsi otak, terutama pada anak-anak. Tiga prinsip untuk mengoptimalkan fungsi otak adalah nutrisi, stimulasi dan emosi .
Berikut ini adalah beberapa nutrisi yang sangat baik dikonsumsi untuk merawat dan mengoptimalkan fungsi otak
Kuning Telur
Makanan untuk perkembangan otak dan memori melimpah di kuning telur. Inilah mengapa anak di bawah usia tujuh tahun dianjurkan mengonsumsinya, karena area yang mempengaruhi daya ingat masih berada pada tahap awal perkembangan.
Kacang
Kacang banyak mengandung vitamin E yang bisa membuat otak sehat,sehingga membantu mencegah kehilangan memori akibat penuaan
Omega-3
Asam lemak omega-3 akan diolah menjadi DHA. Mengkonsumsi bahan makanan yang kaya akan asam lemak omega-3 maupun DHA akan melancarkan pengiriman sinyal di otak. Rendahnya tingkat DHA dapat menyebabkan kehilangan memori, kurang konsentrasi atau gangguan suasana hati. Kenari, ikan salmon adalah contoh beberapa bahan makanan yang kaya omega-3.
Kacang Mete
Kacang mete kaya magnesium yang memungkinkan produksi oksigen ke sel otak meningkat.
Biji Kopi
Biji kopi kaya akan vitamin, mineral, antioksidan dan asam amino. Beberapa penelitian menunjukkan, minum kopi secara teratur dapat mengurangi resiko demensia. Sebuah penelitian di Korea Selatan bahkan mengungkapkan bahwa kopi mengandung zat yang dapat memperlambat pertumbuhan tumor otak.
Berry
Stroberi mengandung fisetin disebut flavonoid yang dapat meningkatkan kerja memori di otak. Semua jenis berry, termasuk blueberry, blackberry, juga kaya antioksidan yang dapat membantu mengurangi stress di otak. Semakin gelap warna berry, semakin kaya kandungan antioksidan.

Sabtu, 03 Desember 2011

Buah yang harus dihindari atlet saat masa-masa pertandingan


BUAH sangat bagus untuk kesehatan tubuh manusia. Namun siapa sangka bila buah yang memiliki kadar manis tinggi ternyata tidak baik untuk para atlet. Buah sangat bagus, tapi kalau untuk atlet, jangan pilih buah yang berkadar manis. Beberapa buah dengan kandungan gizi yang tepat untuk dikonsumsi, seperti apel, pir, dan jeruk. Sementara, buah yang tidak disarankan karena memiliki kadar gula tinggi, seperti Mangga, Anggur, dan Nangka.
Bila para atlet kebanyakan mengonsumsi buah-buahan yang berkadar gula tinggi, dikhawatirkan mereka tidak bisa menunjukkan performa yang baik selama bertanding. Pasalnya, makanan berkadar gula tinggi cenderung membuat tubuh mudah lemas dan mengantuk. Makanan jenis ini cepat menaikkan kadar gula darah, tapi dengan cepat membuat perut lapar kembali.

Latihan Peregangan untuk Tinggi Badan


Tinggi badan ideal pasti idaman setiap orang. Malah untuk beberapa olahragawan tinggi badan diharapkan bisa semaksimal mungkin. Ada cara yang bisa dilakukan untuk mencapai tinggi badan lebih seperti yang diinginkan.Yaitu dengan latihan peregangan.Latihan ini bila dilakukan secara rutin bisa berpengaruh banyak untuk pertumbuhan tinggi badan terutama remaja dan pemuda. Tetapi tidak menutup kemungkinan untuk dewasa juga walaupun tidak bisa sebanyak remaja pemulurannya.
Anda bisa menggunakan latihan ini sebagai rutin harian anda. Seperti latihan-latihan yang lain, kunci suksesnya adalah dedikasi dan persistensi. Banyak orang gagal mengikuti rencana latihan karena mereka memulainya dengan entusiasme yang berlimpah dan kemudian berhenti melakukannya dalam beberapa minggu karena melakukannya berlebihan.
Terakhir, latihan ini akan membantu meningkatkan postur dan fleksibilitas anda sebagai tambahan dari kemungkinan meningkatkan tinggi badan anda. Anda juga sebaiknya berkonsultasi dengan dokter anda mengenai program latihan ini.

Inilah daftar latihan peregangannya:
1. Cobra

Telungkup di lantai dengan telapak tangan menempel di lantai. Mulai mendorong tangan anda sehingga bahu anda terangkat dan posisi anda menjadi seperti posisi kobra. Lengkungkan tubuh anda sejauh mungkin. Setiap repetisi harus berlangsung antara 5-30 detik
2. Super Cobra

Mulai dengan posisi akhir seperti Cobra kemudian angkat panggul anda hingga membentuk posisi V terbalik. Ketika anda melakukan ini, tundukkan kepala hingga dagu menempel ke leher/dada. Kembali ke posisi awal. Setiap repetisi dilakukan antara 10-20 detik.
3. Cat Stretch

Telapak tangan dan lutut menempel dilantai. Tarik napas saat anda melengkungkan punggung kebawah hingga kepala anda terangkat. Lepaskan napas ketika anda menundukkan kepala dan melengkungkan punggung ke atas. Setiap repetisi harus berlangsung antara 3-8 detik.
4. Basic Leg Stretch

Posisi duduk dengan kaki dibuka selebar mungkin. Masing-masing tangan anda menyentuh ujung kaki. Coba pertahankan kaki anda tetap selurus mungkin. Lalu pindahkan gerakan menyentuh ujung kaki satunya. Usahakan tulang punggung anda tetap lurus dan gerakan perpindahan dari kiri ke kanan atau sebaliknya adalah dari pinggang. Peregangan ini bekerja untuk tulang punggung dan kaki. Setiap repetisi harus berlangsung 6-15 detik.
5. The Bridge

Berbaring dengan lutut tertekuk dan telapak kaki menempel dilantai sedekat mungkin dengan pantat. Raih pergelangan kaki dan tetap pegang sementara anda menaikkan panggul anda dan melengkungkan punggung anda, angkat perut anda setinggi mungkin. Kembali lagi turun. Jika anda tidak bisa memegang terus pergelangan kaki anda, jaga tangan anda disamping dan gunakan untuk mendorong badan anda ke atas saat gerakan naik. Setiap repetisi harus dilakukan 3-10 detik. Peregangan ini mungkin berat pertamanya, tapi tetap persisten walaupun anda tidak bisa melakukannya dengan penuh pertamanya.
6. The Table

Duduk dilantai dengan kaki lurus. Dengan posisi tegak lurus, letakkan telapak tangan anda dilantai disebelah pantat. Kemudian tempelkan kepala anda hingga dagu menempel ke dada. Kemudian angkat kepala anda hingga melihat keatas sejauh mungkin. Ketika melakukan itu, naikkan juga badan anda sehingga lutut tertekuk sementara tangan tetap pada posisi awal dan lurus. Punggung dan kaki bagian atas anda harus membentuk garis lurus horizontal dengan lantai. Tangan dan kaki bawah anda akan tegak lurus dengan lantai. Dengan kata lain, seperti meja. Ini adalah salah satu peregangan yang berat juga. Jika anda tidak dapat melakukannya dengan benar, coba lakukan sebaik mungkin, perlahan anda akan bisa melakukannya dengan mudah. Setiap repetisi harus dilakukan 8-20 detik.
7. The Bow Down

Berdiri dengan tangan pada pinggang. Sementara tangan tetap menempel dipinggang, membungkuklah ke depan sejauh mungkin. Jangan menekuk lutut dan jangan sampai dagu menempel ke dada. Setiap repetisi harus dilakukan 4-8 detik.
8. The Yawn

Berdiri dengan tangan saling berpegangan dibelakang kepala, lengkungkan badan ke belakang sejauh mungkin. Setiap repetisi harus dilakukan 5-15 detik.
9. The Super Stretch

Berdiri lurus kemudian tangan dinaikkan ke atas setinggi mungkin. Rasakan peregangan di punggung bawah anda. Super stretch dapat dilakukan dengan berdiri ataupun berbaring. Setiap repetisi harus dilakukan 4-7 detik.
10. Hands on the Head Bow Down

Berdiri dengan kedua tangan dibelakang leher, membungkuk ke depan sejauh mungkin. Tempelkan dagu pada dada dan jangan menekuk lutut. Setiap repetisi harus dilakukan 4-8 detik
Untuk menunjang latihan hal hal yg perlu dilakukan:
1. Tidur yang mencukupi: Pastikan anda meluangkan waktu sebanyak 8 jam sehari di atas tempat tidur.Kurang Tidur dapat merendahkan penghasilan hormon pertumbuhan.Usahakan bagi balita mendapatkan waktu tidur yang cukup,sekitar 9 jam.sedangkan bagi remaja dan dewasa ambillah tidur sekitar 7-8 jam sehari.
2. Makan dengan bijak: Makan setiap hari (sarapan, makan siang, makan malam dan minum malam). Pastikan setiap hidangan yang diambil adalah seimbang.
3. Makan Pra-Latihan: Ambil makanan yang mempunyai protein dan karbohirat sekurang-kurangnya 2 jam sebelum kita melakukan senam peninggi badan. Miskipun kita tidak berasa lapar sebelum bersenam, kita boleh mengambil snek untuk menghindari lapar ketika bersenam. ahli makanan telah mendapati seseorang yang melakukan olahraga dengan perut kosong akan mengalami penurunan penghasilan hormon pertumbuhan sebanyak 54%.
4. Lakukan secara maksimum ketika latihan: Apa yang kita lakukan ketika lathan memberi kesan terhadap kelenjar pituitari. Kekerapan kita melakukan latihan akan menambahkan penghasilan hormon pertumbuhan ( sangat lebih bagus lagi konsumsi perangsang kelenjar pituitary agar mengeluarkan hormon pertumbuhan lebih banyak). Seseorang yang kerap melakukan senam peninggi badan akan menghasilkan lebih banyak hormon ini. Pastikan kita melakukan latihan sekurang-kurangnya 5 kali seminggu lebih bagus lagi tiap hari (20 – 30 menit setiap sesesi)
5. Makanan tambahan: Pengambilan asam amino dalam pil muti-vitamin sebelum kita olahraga boleh membantu dalam penghasilan hormon pertumbuhan.
6. Makanan Sebelum tidur: Nah yang satu ini perlu diperhatikan,jangan ambil makanan dalam jumlah yang banyak sebelum kita tidur.Hal ini dilakukan agar tubuh tidak banyak menggalakan penghasilan hormon insulin.Badan kita akan menghasilkan hormon pertumbuhan dalam waktu 2 jam sesudah makan.Penghasilan hormon insulin akan menurunkan penghasilan hormon pertumbuhan
7. Konsumsi pemacu hormon pertumbuhan .melia biyang berfungsi merangsang kelenjar pituitary yg ada di otak menghasilkan hormon pertumbuhan lebih banyak dan lebih dahsyat.

Kamis, 01 Desember 2011

Jaga Kesehatan Saat Cuaca Tak Menentu



Saat cuaca tak menentu seperti ini kadang hujan dan panas maka tubuh menjadi sangat rentan mengalami penyakit. Infeksi saluran pernapasan seperti flu, sakit tenggorokan atau pilek paling banyak dialami orang.

Bagaimana caranya agar tubuh tetap sehat meski cuaca tidak bersahabat?

Cuaca tak menentu yang kadang panas terik atau hujan badai sering membuat sistem kekebalan tubuh seseorang menurun drastis. Hal ini membuat virus-virus penyakit menyebar dengan mudah, terlebih bila Anda tak pintar-pintar menjaga kondisi badan.

Seperti dikutip dari tulisan Dr H Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH, MMB, FINASIM, dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Penyakit Lambung dan Pencernaan, FKUI-RSCM, Jumat (21/1/2011), berikut beberapa siasat jitu yang dapat dilakukan agar tubuh tetap sehat menghadapi perubahan cuaca:

1. Hindari kontak udara dingin
Hindari kontak langsung dengan udara dingin, jika perlu gunakan jaket saat di ruangan ber-AC atau saat merasakan udara dingin baik didalam maupun diluar ruangan. Suhu udara yang menjadi turun memungkinkan Anda tidak perlu menghidupkan AC di malam hari atau AC disetting dengan suhu 25 derajat C.

2. Tidur cukup
Tidur yang cukup minimal 6 jam per hari secara komulatif. Misalnya, bila Anda tidur hanya 5 jam di malam hari, cobalah mencuri-curi waktu tidur di tengah hari selama 1 jam, sehingga mencukupi waktu tidur komulatif 6 jam per hari.

3. Perbanyak makan buah dan sayur
Perbanyaklah konsumsi buah dan sayuran baik di kantor maupun di rumah. Pastikan di mobil dan kendaraan ada stok buah, seperti apel, jeruk atau pir yang disediakan setiap hari. Usahakan mengonsumsi salad atau gado-gado untuk mengganti jatah makan, baik pagi, siang atau malam.

4. Olah raga teratur
Lakukan olahraga ringan setiap hari, minimal 15 atau 30 menit setiap hari misalnya jalan kaki, jogging, bersepeda, drible bola, berenang dan olahraga ringan lainnya.

5. Hindari makanan berlemak, manis dan dingin
Kurangi makanan yang berlemak seperti coklat, keju dan daging merah. Juga makanan dan minuman yang manis dan dingin, serta gorengan yang dapat mengiritasi tenggorokan dan dapat mencetuskan radang.

6. Minum yang cukup
Cuaca yang dingin sering membuat orang tidak haus dan mengurangi minum. Sebaiknya tetap pertahankan agar tetap minum air putih sebanyak 8-10 gelas per hari.

7. Konsumsi multivitamin
Jika Anda merasa hari makanan dan minuman kurang mengandung vitamin atau antioksidan, maka Anda bisa mengambil manfaat vitamin dari suplemen multivitamin.

8. Berpikir positif untuk berbagai hal
Menanggapi pemberitaan yang ada, jika Anda tidak suka lebih baik dihindari.

“Buat saya karena pekerjaan saya, saya memaksakan diri untuk membaca berita dan topik hangat yang ada di tengah masyarakat setiap harinya. Ini saya lakukan saat saya ada di kendaraan. Bagi masyarakat jika berita-berita tersebut membuat tambah pusing dan membuat kesal lebih baik dihindari. Lebih baik baca berita olah raga saja. Jangan sampai pemberitaan di media mengganggu suasana hati kita,” jelas Dr Ari.

Meski cuaca tak bersahabat, tapi rutinitas tetap menanti dan Anda tentu harus bekerja untuk kehidupan. Oleh karena itu, tubuh harus tetap sehat. Jagalah kesehatan Anda dengan baik, karena mencegah lebih baik dari mengobati.

source: detikhealth.com